Lumajang (31/10/2022), Pemerintah Desa Kalibendo dan Koramil 0821/08 Pasirian bekerja sama dalam Pembangunan Rumah Layak Huni di wilayah Desa Kalibendo Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang.
Kali ini, warga yang beruntung untuk mendapatkan Pembuatan Rumah Layak Huni atas nama Ibu Alfa alamat Dusun Kalibendo Utara RT/RW 03/03, Desa Kalibendo Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang. "Terima kasih saya ucapkan kepada Pemerintah Desa Kalibendo dan Koramil 0821/08 Pasirian. Semoga menjadi berkah buat semuanya, untuk saudara dan warga sekitar juga terima kasih karena telah membantu saya dan keluarga dalam membuatkan rumah kami" terang ibu Alfa.
Danramil 0821/08 Pasirian menjelaskan bahwa TNI bekerjasama dengan Pemerintah Desa Kalibendo telah membuat program pembangunan Rumah Layak Huni kepada warga masyarakat di wilayah kerjanya. "Program ini sebagai wujud dari kedekatan TNI dengan Warga Masyarakat", terang Danramil 0821/08 Pasirian.
Sementara itu Kepala Desa Kalibendo, Bapak ASNAWI MANGKU ALAM menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk membantu warga masyarakat agar mempunyai rumah layak huni. "Pemerintahan Desa Kalibendo telah bekerja sama dengan Koramil 0821/08 Pasirian dalam pembangunan Rumah Layak Huni kepada warga masyarakat dan alhamdulillah... pada hari ini Pemdes Kalibendo bersama Anggota Koramil 0821/08 sedang membangun Rumah Layak Huni untuk Ibu Alfa di Dusun Kalibendo Utara RT/RW 03/03, Desa Kalibendo. Semoga hal ini dapat meningkatkan kualitas hidup warga", terang Bapak ASNAWI MANGKU ALAM. "Tak lupa kami ucapkan terima kasih kepada Bapak Komandan Koramil 0821/08 Pasirian yang telah berkenan membantu warga kami agar mempunyai Rumah Layak Huni", tutup Bapak Kepala Desa.