Rabu, 20 April 2022

Penyerahan Bantuan Sembako Dan Subsidi Minyak Goreng Desa Kalibendo

Lumajang (20/04/2022), Pada hari Senin, (18/04/2022), PT. Kantor Pos Indonesia wilayah Pasirian menyerahkan Bantuan Sembako dan Subsidi Minyak Goreng sebesar Rp. 500.000,- kepada warga masyarakat Desa Kalibendo sebagai Penerima Manfaat di Balai Desa Kalibendo.

Dengan didampingi oleh Perangkat Desa, Petugas dari PT. Kantor Pos Indonesia menyerahkan bantuan langsung dengan rincian Bantuan Sembako bulan Maret senilai Rp. 200.000,- dan Bantuan Subsidi Minyak Goreng sebesar Rp. 300.000,- untuk 3 bulan. "Benar mbak, hari ini kita telah menyalurkan Bantuan Sembako dan Bantuan Subsidi Minyak Goreng kepada warga masyarakat sebesar Rp. 500.000,- per kepala keluarga", terang Petugas.

Berdasarkan data yang berhasil dihimpun, sebanyak 530 warga masyarakat Desa Kalibendo menerima bantuan tersebut yang berkumpul di Balai Desa Kalibendo. "Alhamdulillah... bisa digunakan untuk membantu memenuhi kebutuhan pokok keluarga selama Puasa ini", ucap Bapak Muhammad Ansori salah satu warga RT: 07 RW:03 Dusun Kalibendo Utata tersebut

Sementara itu, Anggota Polsek Pasirian selaku Bhabinkamtibmas, AIPTU NUR ANWAR menjelaskan bahwa penyerahan Bantuan Sembako dan Bantuan Subsidi Minyak Goreng dikawal oleh Petugas Polsek selaku Bhabinkamtibmas bersama dengan Anggota Koramil 0821/09 Pasirian selaku Babinsa. "Semua pelaksanaan berjalan lancar dan terkendali dengan tetap mematuhi Protokol Kesehatan", terang AIPTU NUR ANWAR.

Kepala Desa Kalibendo, Bpk. ASNAWI MANGKU ALAM menjelaskan bahwa sebanyak 530 warga pada hari ini menerima dana Bantuan Sembako dan Bantuan Subsidi Minyak Goreng dari Pemerintah. "Saya berharap warga Desa Kalibendo penerima manfaat, membelanjakan Dana Bantuan tersebut secara bijak menjelang Ramadhan 1443 H ini. Gunakan untuk membeli barang kebutuhan pokok", himbau Bapak Kepala Desa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar