Rabu, 17 Februari 2021

PEMBINAAN KELOMPOK INFORMASI MASYARAKAT (KIM) SEKECAMATAN PASIRIAN



Pada hari Selasa, tanggal 16 Februari 2021 pukul: 09.00 WIB sampai selesai di Pendopo Kecamatan Pasirian telah dilaksanakan kegiatan 'Pembinaan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) se-Kecamatan Pasirian.

Dalam kegiatan tersebut KIM Desa yang hadir adalah:
1) KIM WATU PECAK Desa Selok Awar-Awar
2) KIM CORONG SEMERU Desa Nguter.
3) KIM PESONA Desa Pasirian.
4) KIM CANDRA BIWARTA Desa Condro dan
5) KIM DHARMAWANGSA Desa Kalibendo.

Ada beberapa desa yang tidak menghadirkan KIMnya karena masih belum terbentuk dan ada beberapa yang tidak hadir dikarenakan ada kegiatan lain.

Sedang dari Dinas Kominfo yang hadir adalah: Bapak Yoga Pratomo (Kepala Dinas Kominfo), Bapak Bekti Sawiji (Kabid Informatika dan Tekekomunikasi) dan tiga staf Diskominfo.

Dalam kegiatan tersebut perwakilan dari Kecamatan Pasirian Bapak Egol (Sekretaria Kecamatan) memberikan sambutan, beliau menjelaskan tentang arti dari pembinaan 'Jangan setelah di bentuk KIM terus berikutnya tidak bergerak, ojo mari di bentuk terus turu (jangan setelah di bentuk langsung tidur)'.


Sedang Bapak Yoga menjelaskan 'KIM harus memblow-up info-info desa menjadi baik dan menarik, KIM Desa ini sifatnya membantu Desa'.
Sebagai pembicara utama, Kadis Kominfo Memandu acara pembinaan dengan membuka website KIM dari semua Desa di Pasirian untuk melihat upload terlama dan terakhir, untuk mengetahui sampai seberapa eksis KIM masing-masing. bapak Yoga juga meminta KIM Desa untuk selalu Kordinasi dengan Kepala Desa agar bisa mengisi ruang website Desa. 'Lumajang itu kabupaten berkembang, kalau ndak kita bantu promo, lama kita bisa di kenal orang lain di luar kota. Untuk itu, ini menjadi salah satu tugas dari KIM Desa' katanya.

Pada acara terakhir pembinaan tersebut ada tanya jawab untuk memberikan kesempatan pada semua undangan untuk menyampaikan keluhan dan permasalahan di KIM Desa masing-masing.

Dari Diskominfo menjelaskan satu persatu solusi dan apa yang harus di lakukan KIM Desa, "KIM ini kepunyaan Desa, jadi monggo berkomunikasi yang baik ke Desa" kata pak Kabid itu.

Setelah acara selesai tidak lupa untuk foto bersama Diskominfo, setelah acara foto bersama Bapak Yoga Pratomo menyempatkan waktu untuk mereview kerupuk kulit pisang produk dari anggota KIM Dharmawangsa Desa Kalibendo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar