Selasa, 20 Juli 2021

KABAR GEMBIRA

BANTUAN KEMANUSIAAN PADA SEKRETARIAT BERSAMA KECAMATAN PASIRIAN OLEH DESA KALIBENDO

Pada hari Sabtu, tanggal 17 Juli 2021 sekitar pukul: 10.00 WIB di Sekretariat Bersama (SEKBER) Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang, perwakilan dari Desa Kalibendo memberikan bantuan sejumlah uang untuk Dapur Umum Swadaya yang nantinya akan dipergunakan untuk memberi sumbangan makanan kepada warga Desa di Kecamatan Pasirian yang Isolasi Mandiri (ISOMAN) yang terpapar covid-19.

Untuk warga Desa Kalibendo ada 6 orang yang ISOMAN.

Semoga sedikit bantuan tersebut dapat bermanfaat

EIDUL KURBAN DITENGAH PANDEMI

Pada Hari Selasa tanggal, 20 Juli 2021 pukul 07.00 WIB di 5 Dusun Desa Kalibendo Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang telah dilaksanakan Sholat Idul Adha serentak.

Pelaksanaan Shalat Idul Adha kali ini berbeda dengan sebelumnya dikarenakan ada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang menggunakan protokol kesehatan dan dilaksanakan dengan singkat.

Meski dalam situasi pandemi, masyarakat Desa Kalibendo masih saja dapat memberikan sebagian hartanya yaitu dengan berkurban. Penyembelihan hewan kurban dilaksanakan seusai pelaksanaan Shalat Idul Adha dan penyembelihannya dilakukan di Masjid dan Mushollah agar tidak ada kerumunan.

Berikut data hewan kurban di 5 Dusun Desa Kalibendo 
1) Dusun Kalibendo Selatan
   1 sapi dan 31 kambing
2) Dusun Sumberkadi
   17 kambing
3) Dusun Kalibendo Utara
    17 kambing
4) Dusun Karang Anyar
    3 sapi dan 21 kambing
5) Dusun Sudimoro
    1 sapi dan 8 kambing

Semoga semua amal dalam bentuk pemberian hewan kurban ini dapat bermanfaat buat seluruh warga Desa Kalibendo dan yang bersangkutan mendapatkan pahala dan ganti dari Allah SWT (aamiin)

DESA KALIBENDO BERDUKA

Pada Hari Selasa, tanggal 20 Juli 2021 sekitar pukul:14.30 WIB, Bapak Sekretaris Desa Kalibendo Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang Ahmad Ikfantri (28 tahun) telah meninggal dunia dikarenakan terpapar covid-19.

Sebelum meninggal beliau sempat isolasi mandiri di rumahnya, kemudian di rujuk ke Rumah Sakit Islam (RSI) Kabupaten Lumajang selama seminggu.

Jenazah dimakamkan di pemakaman umum Dusun Kalibendo Selatan pukul : 18.00 WIB (Ba'da Maghrib) oleh petugas dari RSI dengan Protokol Kesehatan.

Semoga pengabdian dan amal ibadahnya diterima Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.


SELAMAT JALAN BAPAK SEKDES KALIBENDO


Bismillah...
Khusnul Khotimah Pak Ifan

Segala kebaikan dan pengabdianmu tetap kami kenang
Selamat Jalan 

Senin, 19 Juli 2021

Selasa, 13 Juli 2021

APA SIH SWAB ANTIGEN DAN RAPID TEST ANTIGEN ITU DAN APA BEDANYA?


Swab Antigen dan Rapid Test Antigen, Sekarang ini, sudah ada beberapa macam alat untuk mendeteksi virus Corona dengan kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Namun, tidak sedikit orang yang bingung membedakan antara satu jenis tes dengan jenis yang lainnya.

Saat ini rapid test antigen dilakukan sebagai salah satu tes yang bisa digunakan untuk mendeteksi virus corona. Namun, karena ada juga yang menyebut tes tersebut dengan 'swab antigen', tidak sedikit orang yang akhirnya jadi bingung. Apakah rapid test antigen sama dengan swab antigen, atau justru keduanya adalah dua tes yang berbeda? Jangan sampai salah pengertian, cari tahu dulu jawabannya di sini yah

Rapid test antigen dan swab antigen adalah jenis tes yang sama.

Disebut rapid test antigen, karena tes untuk mendeteksi virus corona tersebut dapat memberikan hasil diagnosis yang cepat, yaitu hanya dalam waktu 15 menit.

Sementara yang lain menyebutnya dengan swab antigen, karena tes tersebut dilakukan dengan metode swab atau usap untuk mengambil sampel dari sekresi hidung dan tenggorokan. Namun, baik rapid test antigen maupun swab antigen adalah jenis tes antigen yang sama dan dirancang untuk mendeteksi protein tertentu dari virus yang memunculkan respons kekebalan tubuh. 

Mengenal Rapid Test Antigen
Tes antigen adalah tes imun yang berfungsi untuk mendeteksi keberadaan antigen virus tertentu yang menunjukkan adanya infeksi virus saat ini. Rapid test antigen biasanya digunakan untuk mendiagnosis patogen pernapasan, seperti virus influenza dan respiratory syncytial virus (RSV). Namun, Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) memberikan otorisasi penggunaan darurat (EUA) untuk tes antigen sebagai tes untuk mengidentifikasi SARS-CoV-2.

Tes antigen juga relatif murah dan dapat digunakan di tempat-tempat perawatan. Alat yang sudah diotorisasi ini juga dapat memberikan hasil diagnosis dalam waktu sekitar 15 menit. Namun, rapid test antigen umumnya kurang akurat dibandingkan tes virus yang mendeteksi asam nukleat dengan menggunakan polymerase chain reaction (PCR) atau disebut juga tes PCR. Meski begitu, rapid test antigen atau disebut dengan swab antigen membantu menyaring orang-orang untuk mengidentifikasi mereka yang membutuhkan tes yang lebih pasti.

Bagaimana Cara Kerja Rapid Test Antigen?
Antigen adalah molekul yang mampu menstimulasi respons imun. Molekul tersebut dapat berupa protein, polisakarida, lipid, atau asam nukleat. Tiap antigen memiliki fitur permukaan yang berbeda yang dikenali oleh sistem kekebalan.

SARS-CoV-2, virus yang menyebabkan COVID-19, memiliki beberapa antigen yang diketahui, termasuk nukleokapsid fosfoprotein dan spike glikoprotein. Rapid test antigen dapat mengungkapkan bila seseorang saat ini sedang terinfeksi patogen seperti virus SARS-CoV-2. Berbeda dengan tes PCR yang mendeteksi keberadaan materi genetik, rapid test antigen mendeteksi protein atau glikan, yaitu seperti protein lonjakan yang ditemukan di permukaan SARS-CoV-2.

Rapid test antigen bekerja paling baik ketika orang tersebut dites pada tahap awal terkena infeksi SARS-CoV-2, di mana beban virus umumnya paling tinggi. Tes ini juga bermanfaat untuk mendiagnosis orang-orang yang diketahui memiliki risiko besar untuk terpapar virus corona.

Rapid test antigen juga digunakan sebagai tes skrining di mana pengujian berulang dapat dengan cepat mengidentifikasi orang yang terinfeksi SARS-CoV-2, sehingga tindakan pencegahan penularan infeksi dapat segera dilakukan. Namun, bila hasilnya didapati positif, dokter masih perlu melakukan tes PCR untuk memastikan diagnosis.

Jadi, rapid test antigen dan swab antigen adalah jenis tes yang sama. Jika anda khawatir akan COVID-19, sekarang kamu juga bisa cek risiko kamu tertular virus corona secara online melalui aplikasi Halodoc, lho. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga.

Copas 

KEPALA DESA BESERTA PERANGKAT DESA KALIBENDO MENJALANI SWAB ANTIGEN

Pada hari Selasa, tanggal 03 Juli 2021 pukul : 09.00 WIB sampai selesai di pendopo kantor Desa Kalibendo Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang dilaksanakan kegiatan Swab Antigen.
Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Desa Kalibendo Asnawi Mangku Alam dan seluruh perangkat Desa Kalibendo.

Swab Antigen ini dilaksanakan untuk mengetahui apakah Kepala Desa Kalibendo dan seluruh perangkatnya terpapar Covid-19 dikarenakan ada salah satu perangkat Desa Kalibendo yang dinyatakan positif Covid-19 dan sekarang telah menjalani isolasi mandiri.

Petugas yang melakukan Swab Antigen tersebut adalah dari Puskesmas Bades Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang.

Asnawi mengatakan terimakasih kepada para petugas medis dari Puskesmas Bades karena dengan cekatan dan sabar melakukan tugasnya dan dapat selesai dengan baik dan Alhamdulillah dari Swab Antigen ini saya dan seluruh perangkat yang hari ini di periksa semua dinyatakan negatif tambahnya.

Senin, 12 Juli 2021

AYO PATUHI PROTOKOL KESEHATAN

BANTUAN KEMANUSIAAN UNTUK KORBAN KEBAKARAN DESA KALIBENDO


Pada hari Senin, tanggal 08 Juli 2021 sekitar pukul: 09.00 WIB di rumah korban kebakaran telah didatangi rombongan dari 
- PORDAM 
- KSB 
- BPBD 
Untuk memberikan bantuan logistik.

Kosim mengatakan terimakasih sebesar-besarnya atas sumbangan tersebut.

Rini tetangga korban juga mengatakan, sementara korban disuruh tinggal dirumah tetangganya sampai rumahnya selesai dibenahi sebab seluruh rumah habis terbakar dan gentingnyapun ambruk semua, hanya tinggal temboknya saja.

Semoga dengan bantuan tersebut dapat meringankan beban korban kebakaran.

Jumat, 09 Juli 2021

TITIK LENGAH PENULARAN COVID-19

Covid-19 terus meningkat. Kita harus waspada di titik lengah penularan Covid-19, Ayo simak apa saja titik lengah penularan Covid-19

#AyoVaksin #CegahCovidDenganDiVaksin
#PatuhiProtokolKesehatan #TingkatkanImunitasTubuh #Ingat3M
#MemakaiMasker #MenjagaJarak
#MencuciTanganPakaiSabun/HandSanitizer

RUMAH WARGA DUSUN KALIBENDO SELATAN LUDES TERBAKAR

Sekitar pukul : 01.00 WIB dini hari, telah terjadi kebakaran di salah satu rumah warga Dusun Kalibendo Selatan RT: 05 RW: 03 Desa Kalibendo Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang.

Rumah yang terbakar tersebut adalah milik Kosim 25 tahun yang ditinggal keluar. Terjadinya kebakaran tersebut diduga karena konsleting arus pendek listrik.

Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa, tetapi isi rumah dan atapnya habis dilalap api yang besar. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 04.00 WIB oleh warga sekitar rumah korban bersama beberapa perangkat Desa Kalibendo, Satgas Keamanan Desa (SKD) juga mobil pemadam kebakaran yang kemudian datang.

Semoga korban diberi kesabaran dan dapat kembali memperbaiki rumahnya.

Sabtu, 03 Juli 2021

MOHON DI PERHATIKAN

Sosialisasi Pencegahan dan Penanganan Dampak Virus Corona (COVID-19)

Saat ini kita masih menghadapi tantangan yang mengharuskan beradaptasi dengan situasi pandemi Corona Virus Disease 2019 (COVID-19)Corona Virus Disease-19 adalah virus yang menyerang sistem pernapasan dan bisa menyebabkan gangguan pada sistem pernapasan, infeksi paru-paru yang berat, hingga kematian.

Pada hari Jum'at, tanggal 02 Juli 2021 di Kantor Desa Kalibendo Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang, telah dilaksanakan kegiatan Sosialisasi Pencegahan dan Penanganan Dampak Virus Corona (COVID-19)

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Desa Kalibendo dan dihadiri oleh perwakilan dari Kecamatan Pasirian, P3MD Kecamatan Pasirian, Babinsa Desa Kalibendo dan tokoh masyarakat Desa Kalibendo.

Dalam sambutanya wakil dari P3MD Kecamatan Pasirian menyampaikan bahwa: Covid-19 dapat menular dari manusia ke manusia melalui percikan (droplet) dari penderita yang bersin atau batuk dan kontak erat dengan penderita atau kontak dengan permukaan dan benda yang terkontaminasi. Covid-19 masuk ke tubuh melalui mata, hidung, dan mulut lewat tangan yang terkontaminasi virus, belum ditemukannya vaksin dan pengobatan definitif COVID-19 diprediksi akan memperpanjang masa pandemi, sehingga masyarakat harus bersiap dengan keseimbangan baru pada kehidupan. Aspek kesehatan, sosial, dan ekonomi harus berjalan beriringan dan saling mendukung. Masyarakat harus melakukan perubahan pola hidup dengan tatanan dan adaptasi kebiasaan yang baru (new normal) agar dapat hidup produktif dan terhindar dari penularan COVID-19. Kedisiplinan dalam menerapkan prinsip pola hidup yang lebih bersih dan sehat merupakan kunci dalam menekan penularan COVID-19 pada masyarakat, sehingga diharapkan wabah COVID-19 dapat segera berakhir.

Wakil dari Kecamatan Pasirian juga mengatakan dalam sambutannya bahwa : Masyarakat memiliki peran penting dalam memutus mata rantai penularan COVID-19 agar tidak menimbulkan sumber penularan baru/cluster pada tempat-tempat dimana terjadinya pergerakan orang, interaksi antar manusia dan berkumpulnya banyak orang. Masyarakat harus dapat beraktivitas kembali dalam situasi pandemi COVID-19 dengan beradaptasi pada kebiasaan baru yang lebih sehat, lebih bersih, dan lebih taat, yang dilaksanakan oleh seluruh komponen yang ada di masyarakat serta memberdayakan semua sumber daya yang ada. Peran masyarakat untuk dapat memutus mata rantai penularan COVID-19(risiko tertular dan menularkan) harus dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan melalui perlindungan kesehatan individu dan perlindungan kesehatan masyarakat.

Kepala Desa Kalibendo berpesan, jangan kendor tetap patuhi semua protokol kesehatan, kalau tidak ada kepentingan mendesak sebaiknya dirumah saja, jika merasa ada gejala COVID-19 segera ke Puskesmas demi keselamatan kita semua.

Terimakasih



Jumat, 02 Juli 2021

PENJELASAN BUPATI LUMAJANG TERKAIT PPKM DARURAT

Saya perlu menjelaskan tentang PPKM DARURAT yang telah di putuskan oleh Presiden dan di tindak lanjut oleh Menteri Dalam Negeri yang berlaku untuk Jawa dan Bali. Supaya penjelasannya lebih utuh, tidak dipotong-potong, dan tidak menjadi salah faham. 

Saya menyadari bahwa ini keputusan berat, dampaknya juga sangat berat,  karena memang kondisi covid-19 saat ini harus segera ada kebijakan yang benar benar nyata supaya tidak semakin berat.

INSYAALLAH, ikhtiar ini menjadi cara baik kita untuk saling bisa menjaga keselamatan sesama manusia.

Anda juga dapat menyaksikan di channel youtube berikut :
https://www.instagram.com/tv/CQ1PbHqAZmC/?utm_medium=share_sheet

ATURAN PPKM DARURAT JAWA-BALI (Berlaku tanggal 03-20 Juli 2021)

DATA SEBARAN COVID-19 (02/07/2021)

PPKM DARURAT LUMAJANG

Pemerintah Kabupaten Lumajang resmi mengumumkan mengenai diterapkannya PPKM Darurat yang berlaku mulai 3-20 Juli 2021.

Selama diberlakukan PPKM Darurat itu pemerintah menerapkan beberapa regulasi untuk membatasi kegiatan masyarakat.

"Akan ada PPKM di Jawa dan Bali, Kabupaten Lumajang termasuk menjadi daerah yang diberlakukan PPKM Darurat," kata Bupati Lumajang Thoriqul Haq saat konferensi pers pada Kamis, 1 Juli 2021.

DATA SEBARAN COVID-19


Tetap Patuhi Protokol Kesehatan, karena virus corona kembali menyerang di Kabupaten Lumajang dan kini kembali ke zona orange

Waspadalah 

Kamis, 01 Juli 2021

HUT BHAYANGKARA KE 75

1 Juli adalah hari yang istimewa buat POLRI karena diperingati sebagai Hari Ulang Tahun BHAYANGKARA.

KIM Dharmawangsa Desa Kalibendo Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang mengucapkan Selamat Memperingati Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke 75