Selamat Menjadi Pemimpin Baru Desa Kalibendo Bapak Milenial 🙏
Kamis, 19 Desember 2019
Rabu, 18 Desember 2019
HASIL PELAKSANAAN PEMILIHAN KEPALA DESA KALIBENDO 2019
Rabu, 18 Desember 2019 pukul: 07.00 WIB - selesai di Lapangan Dewa Ruci Kalibendo dilaksanakan Pemilihan Kepala Desa Kalibendo Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang.
Dalam pemilihan calon Kepala Desa tahun 2019 ini terdiri dari:
1) Asnawi Mangku Alam dari Dusun Kalibendo Utara
2) Suharto dari Dusun Kalibendo Selatan.
Pada akhirnya pemilihan Kepala Desa Kalibendo dimenangkan oleh Asnawi Mangku Alam dengan perolehan suara 2.428 sedangkan Suharto memperoleh suara 2356 dengan selisih 72 suara.
Semoga dengan terpilihnya Kepala Desa yang baru bisa membawa masyarakat Kalibendo lebih maju, aman dan sejahtera
Minggu, 15 Desember 2019
BINTEK DAN SIMULASI PELAKSANAAN PEMUNGUTAN SUARA PILKADES 2019 DESA KALIBENDO
Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut yang hadir terdiri dari : Panitia Pilkades 2019, PLH, BPD, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Saksi dari kedua calon Kepala Desa Kalibendo.
Semoga dalam pemilihan Kepala Desa Kalibendo 2019 ini berjalan dengan lancar, aman dan terkendali.
Senin, 09 Desember 2019
PEMBANGUNAN BALAI DUSUN DI DUSUN SUMBERKADI
Pembangunan Balai Dusun di Dusun Sumberkadi ini berada di RT:03 RW:01 Desa Kalibendo sudah mencapai 50% dengan ukuran 15x9m.
Pembangunan Balai Dusun ini bertempat di depan kediaman Bpk. Rohmat yang letaknya bersebelahan dengan bangunan Rukem.
Sengaja kedua bangunan itu didirikan di tanah tersebut karena untuk mengenang konon asal isul nama Sumberkadi di ambil dari nama sumber yang dulu berada tepat di bawah bangunan tersebut.
Semoga bermanfaat
RESEPSI HARI SANTRI NASIONAL 2019 DAN PERINGATAN HARJALU KE 764 TAHUN
Senin 09 Desember 2019 pukul: 19.00 WIB - selesai di Alun Alun Lumajang diadakan Pengajian Umum yang dihadiri oleh GUS MIFTAH dari Jawa Tengah dalam Rangka Resepsi Hari Santri Nasional 2019 dan HARJALU (Hari Jadi Lumajang) ke 764 tahun
Ribuan penonton datang dari berbagai pelosok Desa di Kabupaten Lumajang bahkan banyak yang berasal dari Kabupaten terdekat.
Acara tersebut berjalan dengan lancar dan suasana aman terkendali
Semoga bermanfaat
Senin, 02 Desember 2019
PENGECORAN JALAN SETAPAK RT:01 RW:01 DESA KALIBENDO
Minggu 01 Desember 2019 pukul 07.00 - selesai di Dusun Sumberkadi Desa Kalibendo Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang dilaksanakan pengecoran jalan setapak menuju mushollah yang bertempat digang sempit.
Pembangunan jalan setapak ini dananya berasal dari swadaya masyarakat sekitar mushollah dan dari Bpk Kepala Desa Kalibendo.
Dalam kegiatan ini yang hadir Babinsa Desa Kalibendo, Kasun Sumberkadi dan warga sekitar RT:01 RW:01
Rapat yang dilaksanakan di Balai Desa Kalibendo ini berlangsung dari jam 19.30 - selesai
Dihadiri oleh Panitia Pilkades Desa Kalibendo, Ketua Panwascam Kecamatan Pasirian, BPD Desa Kalibendo Babinkamtipnas Desa Kalibendo, Bakal Calon Kepala Desa, dan Perangkat Desa Kalibendo
Rapat ini dimaksudkan untuk menetapkan Bakal Calon menjadi Calon Kepala Desa yang berhak dipilih menjadi Kepala Desa pada periode 2020 - 2025
Langganan:
Postingan (Atom)